5 Tempat yang Wajib di kunjungi Saat ke Batam. Kapan hari ketika blogwalking, tiba-tiba lihat postingan mbak Haya Nufus yang bahas tentang traveling "Yuk ke Batam...". Mendadak saya langsung nostalgia dengan beberapa tempat yang sudah saya kunjungi selama tinggal dan menetap di Batam. Batam merupakan provinsi Kepulauan Riau, dimana pulau Batam diapit oleh Selat Singapura dan Selat Malaka. Jadi, kalau jalan-jalan ke Batam bonusnya bisa langsung lihat gedung-gedung pencakar langit negara tetangga yaitu Singapura.
Punya rencana mau traveling ke Batam tapi belum tau mau kemana saja. Kali ini saya mau bahas tentang 5 tempat yang wajib dikunjungi saat ke Batam.
1. Dataran Engku Putri
Dataran Engku Putri letaknya di tengah kota, tepatnya di Batam Center. DEP ini semacam alun-alun, lapangan luas yang ada bangunan seperti masjid tapi bukan masjid, gedung tersebut dulunya untuk acara MTQ Nasional 2014. Selain itu, di Dataran Engku Putri juga banyak faslitas olahraga sepak bola, futsal, basket, dan alat fitnes permanen. Di sekeliling Dataran Engku Putri ada kantor pemerintahan kota Batam, gedung DPRD, Mega mall, terminal kapal ferry internasional, masjid raya Batam, haris hotel, dll.
2. MJA Tower
Kalau Dubai punya Burj Khalifa Tower, Malaysia punya Petronas Twin Tower, maka Batam punya tempat baru yang tak kalah menarik utuk dikunjungi, yaitu MJA Tower. Atau lebih dikenal dengan Masjid Jabal Arafah Tower. Lokasinya di area masjid Jabal Arafah di jalan imam bonjol - Lubuk Baja, atau di sebelah kiri Nagoya Hill Mall. Tiket untuk naik ke MJA Tower bisa dibeli di cafe sebelah tempat wudhu. Tidak perlu bingung bagaimana nanti ke atasnya karena selama kita naik lift ditemani dengan guide. Di MJA Tower kita bisa melihat langsung kota Batam dari ketinggian, ada beberapa teropong dan kursi yang disediakan. Selain itu, kita bisa melihat kota Batam dari lantai tertinggi yaitu lantai 6, tapi harus hati-hati karena naiknya menggunakan tangga keliling. Ohya, MJA Tower buka dari pagi sampai malam pukul 22.00.
3. Masjid Jabal Arafah
Salah satu masjid yang cukup terkenal di Batam karena terletak diatas bukit, di sebelah Nagoya Hill Mall dan kita bisa langsung melihat keindahan kota Batam dari masjid. Selain bisa beribadah, kita juga bisa masuk ke area perpustakaan yang ada di sebelah kiri masjid. Kalau perut lapar langsung saja turun, karena ada cafetaria di bawah.
4. Jembatan Barelang
Ikon kota Batam yang wira wiri di televisia adalah jembatannya, yaitu jembatan Barelang. Jembatan yang menghubungkan pulau Batam, Rempang dan Galang. Jumlah jembatan Barelang ada 6. Disekitar jembatan kita bisa menemui banyak warung yang menjual jagung bakar, kepiting dan udang tepung goreng. Ada juga beberapa warung seafood.
5. Kampung Tua Piayu Laut
Traveling ke Batam rasanya nggak afdhol kalau belum incip seafoodnya, yang terkenal dari Batam adalah gonggong. Kalau mau menikmati kekayaan bawah laut pulau Batam, salah satunya bisa ke daerah Kampung Tua Piayu Laut. Selain kita bisa melihat kegiatan warga di daerah tersebut, disana juga terkenal dengan banyak restoran seafood dengan harga yang murah. Menikmati hasil olahan laut sambil melihat pemandangan laut rasanya indah sekali. Untuk menuju ke Kampung Tua Piayu Laut, rutenya dari lampu merah Panbil belok kiri, lurus terus sampai bertemu dengan gapura warna kuning hijau.
Sebenarnya masih banyak tempat wisata yang menarik di Batam, mulai dari wisata pantainya sampai wisata shopingnya, semua ada di Batam. Ngomongin masalah traveling, mau nggak mau juga pastinya cari penginapan, apalagi kalau travelingnya beberapa hari. Banyak sekali hotel atau penginapan yang murah di Batam dan sekitarnya. Kalau masih bingung mau menginap dimana, bisa langsung cari booking di Airyrooms. Kenapa?karena harganya murah,hanya sekitar 250-350 ribu saja tapi fasilitasnya seperti hotel berbintang. Ada AC, TV layar datar, wifi gratis, air minum gratis, air hangat dan lain-lain.
Pemesanan kamar bisa dipesan melalui website, telepon, maupun Whatsapp.
Jadi, kapan ke Batam...???^^
***