Wednesday, 18 March 2020

Memulai Tabungan Umroh untuk Tunaikan Ibadah Umroh di Usia Muda

Bagi seorang Muslim, mengunjungi Tanah Suci adalah hal yang sangat diinginkan. Apalagi dengan melakukan itu mereka bisa menyempurnakan Rukun Islam yang dijalani. Sayangnya, untuk bisa ke Tanah Suci Anda harus antre hingga bertahun-tahun, bahkan ada yang sampai di atas 15 tahun.

Nah, menyiasati panjangnya waktu tunggu ini beberapa orang lebih memilih untuk melakukan umroh untuk mengunjungi Tanah Suci. Sembari menunggu mereka bisa menikmati ibadah di tempat yang suci dan meningkatkan kualitas ibadahnya.

Kalau Anda ingin ke Tanah Suci untuk umroh dalam waktu dekat, berikut tips memulai tabungan umroh agar bisa ke sana saat masih muda.

1. Memilih Lembaga Keuangan yang Tepat
Hal pertama yang bisa Anda lakukan untuk membuka tabungan umroh adalah memilih lembaga keuangan yang tepat. Anda bisa memilih bank konvensional atau bank syariah. Pilih sesuai dengan keyakinan agar saat menabung bisa berjalan dengan lancar.

2. Mengalokasikan Uang secara Rutin
Setelah membuka tabungan, alokasikan sejumlah uang secara rutin. Dengan melakukan ini tabungan akan terus bertambah seiring dengan berjalannya waktu. Misal Anda menyisihkan dana sekitar 5% total pendapatan per bulan yang didapatkan atau bisa lebih dari itu kalau ada rezeki tambahan.

3. Tahu Kapan Akan Melakukan Umroh
Karena umroh bisa dilakukan kapan saja ada baiknya direncanakan dengan baik-baik dan tidak tergesa-gesa. Misal Anda ingin umroh 5 tahun lagi, mulai saat ini segera buka tabungan umroh dan isi agar rencana bisa berjalan dengan lancar. Pastikan tabungan umrohnya tidak diambil sehingga isinya tidak terus menipis.

4. Mencari Pendapatan Lain untuk Umroh
Hanya dengan menabung tidak akan membuat Anda memiliki banyak uang dalam jangka waktu singkat. Oleh karena itu Anda disarankan untuk melakukan investasi agar ada pemasukan jauh lebih banyak. Salah satu jenis investasi yang bisa Anda lakukan saat ini adalah Qazwa. Mengapa harus Qazwa? Karena Qazwa dikelola secara syariah sehingga Anda aman dari riba. Selain itu modal yang harus dikeluarkan juga tidak banyak, Anda tidak perlu khawatir, paling sedikit Rp5.000 agar bisa mendapatkan keuntungan maksimal 24% per tahun.

Investasi syariah ini terbuka untuk umum dan Anda bisa memilih sendiri proyek mana yang akan didanai. Dari proyek itulah Anda mendapatkan keuntungan semacam bagi hasil dari akad atau kesepakatan yang sudah dibuat.

Demikianlah ulasan tentang tips memulai tabungan umroh yang benar. Selain menabung secara konvensional, Anda juga bisa melakukan investasi syariah di Qazwa seperti yang sudah dibahas di atas. Ayo mulai hijrah finansial bersama Qazwa melalui pembiayaan syariah, agar hidup jadi lebih berkah.

No comments:

Post a Comment