Friday, 14 February 2020

Penggunaan Body lotion Untuk Kulit Kering

Penggunaan body lotion biasanya sangat disepelekan tetapi tidak untuk kulit orang yang kering dan bersisik. Semua orang bisa memiliki kulit kering dan susah untuk disembunyikan terutama pada wajah yang bahkan make up pun tak bisa banyak membantu. Jika kamu memiliki kulit kering bersisik yang terasa gatal. Pastikan kamu membaca artikel ini karena banyak tips mengatasi kulit kering dan penggunaan body lotionnya. 

Kulit yang sering terpapar udara yang bebas dan sinar matahari perlahan akan menjadi sangat kering. Kulit kering akan terlihat kusam dan tidak bercahaya dari luar. Kulit yang kering akan tampak seperti kulit yang tidak terawatt dan kekurangan kelembapan. Tidak hanya membuat penampilan kurang sempurna tetapi memiliki kulit kering saat meganggu. Solusi nya bisa dengan mandi air hangat karena akan memberikan sensasi nyaman dan menenangkan, terlebih setelahnya padatnya aktivitas seharian. Namun air hangat bisa mengikis kelembapan kulit loh. Itulah mengapa pemilik kuli kering tidak boleh terlalu sering mandi dengan air hangat.

Mengompres kulit kering dengan menggunakan air hangat bisa membantu mengembalikan kelembapan kulit. Dengan menggunakan waslap bersih, pijat area kulit yang kering dengan gerakan memutar agar sel kulit mati bisa terangkat. Jangan lupa untuk menggunakan body lotion. Nah, kenapa kita belum membahas penggunaan body lotion ? karena kita akan membahas beberapa cara yang juga bisa mengatasi kulit kering dan membantu body lotion juga dalam mengatasi kulit kering.

Perlu diketahui bahwa kulit kering memerlukan banyak pelembab untuk mengembalikan kondisi seperti semua. Ppenggunakan sabun yang tepat untuk merawat kulit yang kering. Jika terasa kulit menjadi kencang dan bersisik setelah memakai sabun, berarti kandungan dalam sabun mengikis semua kelembapan di kulitmu. Pilihlah sabun yang diberikan keterangan moisturizer atau moisturizing. Hal lain yang sepele yang bisa mengatasi kulit kering adalah dengan memperbanyak minum air putih. Mengembalikan kelembapan kulit bisa dilakukan dengan banyak minum air putih dan juga perbanyak mengonsumsi sayur dan buah yang memberika nutrisi alami pada kulit. 

Banyak minum air putih minimal 2 liter sehari sangat bagus untuk kesehatan kulit. Selain itu kamu tidak perlu khawatir kekurangan cairan yang bisa menyebabkan dehidrasi yang bisa membuat kulit sangat kering jika kamu banyak minum air putih. Nah, setelah semua cara sudah dibahas sekarang kita kembali ke judul bagaimana sih penggunaan body lotion untuk kulit kering. Selain perawatan dari dalam seperti cara cara diatas. Kamu juga harus mencukupi nutrisi untuk meningkatkan kelembapan kulit.


Penggunaan body lotion melembapkan kulit secara maksimal adalah yang memiliki kandungan ceamide, gliserin, shea butter dan asam strearat. Body lation membantu mengikis sel kulit mati dengan sempurna dan emndorong pertumbuhan sel kulit baru yang lebih sehat. Untuk penggunaan body lotion kulit kering bisa mencukup nutrisi kulit dengan menggunakan body lotion setiap pagi dan malam hari. Tentunya kamu harus memilih body lotion dengan kandungan pelembap yang cukup tinggi.

nivea.co.id merupakan website resmi produk body lotion yang sudah terkenal dimasyarakat. Memiliki berbagai macam jenis body lotion menjadi solusi bagi para remaja atau perempuan mengatasi masalah kulit. Body lotion dari nivea untuk mengatasi kulit kering adalah dengan nivea body lotion intensive moisture. Kandungan moisturizer yang tinggi dalam body lotion nivea ini sangat efektif untuk melembapkan kulit kering yang kalian miliki.

Thursday, 13 February 2020

Pakai Plester Luka, Sebagai Bentuk Kasih Sayang Bunda Pada Anak

Sebagai orang tua, bunda tentu selalu ingin memberikan yang terbaik untuk buah hati. Berbagai upaya dilakukan dari segi pendidikan, kesehatan, makanan, dan sebagainya untuk memastikan dia mendapatkan yang terbaik. Usaha tersebut dilakukan agar si kecil bisa tumbuh dan berkembang dengan optimal. Tidak ada orang tua yang ingin melihat anaknya sakit dan sedih.

Si kecil tentu masih membutuhkan banyak perlindungan dari aktivitas sehari – hari yang dilakukannya. Pengawasan dan penjagaan dari orang tua sangat penting sekali agar dia tetap aman dan nyaman dalam melakukan kegiatan. Di saat asyik bermain bersama teman – teman, terkadang ada suatu hal di luar dugaan yang tidak diinginkan, seperti terjatuh.

Saat terjatuh, bisa saja terjadi luka yang membuatnya merasa sakit. Luka yang ada tidak boleh dibiarkan begitu saja karena bisa menimbulkan infeksi. Meskipun luka tersebut hanya luka kecil. Luka kecil yang dibiarkan bisa membuat tidak nyaman. Oleh karena itu, bunda harus mengambil Plester Luka, Sebagai Bentuk Kasih Sayang Bunda Pada Anak akan dan cara yang tepat untuk mengobati luka pada si kecil.

Si kecil yang memiliki luka saat jatuh bisa saja membuatnya merasa kesakitan dan menangis. Memang itu adalah hal yang wajar melihat kejadian ini. Bunda tidak perlu terlalu khawatir dan cemas. Biarkan dia menangis untuk mengekspresikan kesedihan dan rasa sakitnya. Tetapi, segeralah beri pertolongan dan pelukan untuk mengatasi lukanya. Dengan begitu, dia akan merasa lebih baik dan luka yang ada bisa segera diatasi.


Nah, untuk menutup luka pada kulit si kecil, bunda bisa menggunakan plester luka. Hansaplast adalah merk produk plester yang sudah terbukti dan terpercaya bisa mengatasi luka dan menutup luka dengan baik pada anak – anak hingga dewasa. Jadi, bunda tidak perlu repot dan bingung untuk mengatasi luka di kulit si kecil. Dia akan merasa nyaman karena luka tersebut tidak akan terinfeksi dan menjadi semakin terasa sakit.

Cara menggunakan plester luka yang benar yaitu dengan terlebih dahulu membersihkan bagian kulit yang terluka. Bunda harus melakukannya dengan perlahan yaitu dengan membersihkan bagian yang terluka dengan air bersih. Agar tidak terasa perih, sebaiknya gunakan alat bantu seperti tisu atau handuk kecil untuk membersihkan kotoran yang ada di sekitar luka untuk mencegah infeksi. Setelah itu, letakkan bagian tengah plester tepat di kulit yang terluka. Cara ini sangat efektif untuk menutup luka dan mencegah infeksi.

Luka yang terjadi di bagian tubuh tertentu juga harus diatasi dengan benar dan tepat. Karena luka yang terjadi di bagian kulit tubuh yang sensitif akan mudah sekali mengalami infeksi. Beberapa luka yang harus mendapatkan penanganan yang tepat yaitu di bagian sekitar mata, telinga, hidung, jari, dll. Untuk mengatasi luka di bagian sensitif tersebut, sebaiknya sesuaikan ukuran plester dengan ukuran yang dibutuhkan. Untuk memperkecil ukurannya, bunda bisa menggunting plester sesuai ukuran yang diinginkan. Lalu tempel di bagian yang terluka.

Plester luka sangat bermanfaat sekali untuk membantu proses penyembuhan luka. Tetapi, luka yang bisa ditutup dengan plester hanya luka yang kecil dan tidak mengeluarkan banyak darah. Apabila luka tersebut mengeluarkan banyak darah, dan bunda menutup luka tersebut dengan plester, kemungkinan luka tersebut akan menjadi lembek dan tidak cepat kering. Nah, luka yang mengeluarkan banyak darah harus ditutup menggunakan perban agar darah tidak terus mengalir. Sebelumnya, upaya membersihkan luka dari kotoran juga harus dilakukan sebelum menggunakan perban agar luka tidak terinfeksi.

Yang paling penting diperhatikan adalah waktu penggunaan plester yang tidak boleh lebih dari 6 jam. Jika sudah lebih dari 6 jam, ganti plester dengan yang baru. Jika dalam beberapa hari luka tidak semakin membaik, sebaiknya bunda membawa si kecil ke dokter agar mendapatkan penanganan dan pengobatan yang tepat.

Wednesday, 12 February 2020

Cara Menyimpan Asi dengan Tepat

Cara menyimpan asi yang diperah memerlukan panduan yang benar agar asi tidak menjadi rusak dan bayi aman saat mengkonsumsi asi tersebut. asi sebenarnya lebih baik diberikan langsung dari payudara ibu karena kondisi asi menjadi lebih segar. Namun beberapa kondisi tidak memungkinkan si ibu memberikan asinya kepada bayi, tetapi si ibu ingin tetap memberikan asi ekslusif kepada si buah hati. Salah satu kondisi yang paling sering yaitu karena si ibu harus bekerja, sedang dalam perjalanan jauh, pasca operasi dan juga masih banyak lagi kondisi-kondisi tertentu yang tidak memungkinkan si ibu bisa memberikan asinya secara langsung pada si kecil, oleh karena itu kita terpaksa memberikan asi kepada bayi dengan cara memompanya dan menyimpan asi tersebut. menyimpan susu untuk sikecil akan aman jika kita tahu cara menyimpan asi yang benar dan juga tepat. Pada artikel kali ini kami akana memberikan ulasan mengenai bagaimana menyimpan asi yang tepat agar si kecil bisa tetap aman mengkonsumsi asi yang sudah disimpan. 

Pertama yang akan dibahas yaiu adalah wadah air susu ibu yang digunakan. Tidak semua wadah bisa digunakan untuk menyimpan susu. Wadah yang paling baik digunakan untuk menyimpan asi yaitu wadah dengan bahan beling atau plastic yang memiliki tutup kedap udara. Misalnya adalah dot atau botol susu yang memiliki tutup yang rapat. Atau lebih baiknya lagi kalian bisa membeli kantong khusus untuk air susu ibu, kalian tidak boleh menggunakan kantong yang bukan khusus untuk asi dikhawatirkan kantong tersebut tidak kedap udara dan malah membuat asi menjadi rusak, atau dikhawatirkan lagi kantong pecah saat didinginkan di freezer. Jika kalian menggunakan dot berbahan plastic, pastikan bahwa dot tersebut memiliki label BPA-free.

Setelah kalian mendapatkan wadah asi yang tepat kalian juga harus membersihkan botol atau kantong asi terlebih dahulu, kalian bisa membersihkannya dengan menggunakan sabun khusus bayi dan juga air hangat kemudian harus dibilas dengan sangat bersih menggunakan air hangat. Kemudian lakukan sterilisasi dengan merebusnya pada air panas dan biarkan botol susu kering dengan sendirinya. Untuk kalian yang menggunakan botol atau dot yang berbahan plastic, seperti disebutkan tadi kalian harus memastikan bahwa dot tersebut bebas dari BPA, agar saat dipanaskan tidak akan berbahaya untuk si kecil.

Setelah kalian memerah dan memasukan asi pada kantung atau pada botol, kemudian kalian harus menyimpannya dengan tepat. Ini adalah hal penting yang perlu di perhatikan. Setelah kalian memompa asi dan dimasukan kedalam wadah sebaiknya kalian sesegera mungkin memasukan asi tersebut kedalam freezer, usahakan asi dimasukan kedalam pendingin kurang dari 1 jam dari saat kalian selesai memerah asi. Jangan lupa untuk berikan label yang bertuliskan tanggal dan jam saat asi pertama disimpan agar kalian tidak lupa. Untuk kalian para ibu yang ingin memberikan asi ekslusif dengan cara memompa, sebaiknya kalian menyimpan asi dalam jumlah sedikit-sedikit, karena asi yang tidak habis nantinya akan dibuang dan asi tersebut sebainya tidak digunakan lagi. saat penyimpanan pun sebaiknya kalian tidak meyimpan asi baru dengan asi yang sudah disimpan sebelumnya dalam pendingin, sebaiknya disimpan dengan cara terpisah. Saat kalian meemompa asi dan memasukannya kedalam wadah sebaiknya, wadah tidak terlalu penuh dengan asi, berikan sedikit ruang kosong kira-kira 2,5 cm.

Itulah cara penyimpanan asi yang tepat, semoga bisa bermanfaat untuk kalia yang ingin memberikan asi ekslusif kepada si kecil.

Monday, 10 February 2020

Kenjeran Waterpark : Tempat Renang Murah di Surabaya

Libur Imlek kemarin, saya dan keluarga adik ipar liburan tipis ke Kenjeran Waterpark, salah satu tempat renang murah di Surabaya. Inipun tidak direncanakan, hari jum'at sore saya sampai di rumah adik ipar di daerah Rungkut. Sambil ngopi dan ngobrol tiba-tiba adik ngajak renang, suami setuju. Akhirnya keesokan paginya kami berenam berangkat ke daerah Kenjeran.


Rute
Setelah ngopi dan ngobrol, kami berangkat dari rumah yang berada di daerah Rungkut pukul 07.30. Saya tidak tahu persis nama jalan yang kami lewati. Seingat saya, dari Rungkut lewat Merr lurus terus ke arah Galaxy sampai ujung Merr, lalu belok kanan ke arah Kenjeran ada perempayan belok kiri, sampai feh di gerbang Kenpark atau Kenjeran Park. Perjalanan kurang lebih memakan waktu 30 menit. Sampai gerbang Kenpark, mobil melewati kasir parkir. Disini perorang harus membayar 5000, setelah itu ambil jalan lurus kurang lebih 300 meter lalu belok kiri. 200 meter kemudian kami sudah sampai di waterpark.


Biaya Masuk
Untuk biaya masuk kolam renang perorang membayar karcis masuk sebesar 25.000, seperti biasa untuk anak-anak ada ketentuannya. Keponakan sudah lewat batas tingginya jadi harus bayar karcis masuk, sedangkan Bubuky masih gratis, Alhamdulilah...lumayan banget kan. Biaya 25.000 ini untuk semua usia, mulai dari anak-anak sampai orang tua harga karcisnya sama.


Boleh Bawa Makanan
Yang saya suka dari Kenpark Waterpark adalah pengunjung boleh membawa makanan masuk ke area kolam renang. Mulai dari snack, minuman sampai makan bareng-bareng bawa tempat minum galon kecil diperbolehkan. Cocok banget untuk tempat kumpul bareng keluarga besar, sambil renang, main lalu makan bersama. Kebetulan kami bawa nasi goreng mawut sisa semalam 2 kotak (sisa semalam??wkwkwk). Buat anak-anak nasi putih dan suwir ikan tongkol. Alhamdulillah ludesss.. 

Ohya, jika teman-teman tidak membawa bekal makanan, tidak perlu bingung karena di area kolam renang banyak sekali yang jualan. Mulai dari cilok, pentol, teh hangat, gorengan sampai nasi ayam semua ada di dalam. Tapi jangan kaget soal harga, tentunya lebih mahal. Satu gorengan disini harganya 2500, lumayan jumbo sih ukurannya. Tapi yaaa... Yagitu deh.


Banyak Pilihan Kolam
Saya lupa tepatnya ada berapa kolam renang, yang saya lihat waktu itu ada 4 kolam renang. Semuanya ada yang untuk dewasa dan anak-anak. Untuk ketinggian air kolam anak-anak cukup untuk anak 5 tahunan, ketika masuk kolam airnya sedada. Jadi, pastikan dampingi anak ya jika mereka belum bisa renang. Apalagi jika posisi kolam renang penuh anak-anak dan yang harus kita tahu bahwa lantai kolam itu licin. Sebisa mungkin dampingi anak saat renang. Selain itu disini juga terdapat prosotan, lagi lagi saya lupa ada berapa prosotan. Yang saya ingat, di area kolam renang anak-anak ada satu prosotan.  


Tempat Bermain
Selain kolam renang di Kenjeran Waterpark ini juga ada arena bermainnya, seperti ayunan, jungkat jungkit dan lain sebagainya. Lumayan sih untuk menikmati liburan yang murah meriah dan menyenangkan. Setelah berenang, pengunjung juga bisa bermain di ayunan sambil ngobrol atau makan snack.


Toilet Banyak
Setiap kolam renang pasti menyediakan toilet atau kamar mandi ganti. Disini toiletnya lumayan banyak, satu kamar mandi plus wc. Di area situ saya tidak melihat air pancuran yang diatas (mirip shower) untuk bilas badan, mungkin di area lain ada. Nah, jalan ke area toilet ini lumayan becek, dan ada beberapa area yang tergenangi air. Jadi pastikan memberi perhatian ke anak-anak jika ingin ke toilet. Karena beberapa kali ada anak-anak (usia 8 9 tahunan) lari dan terjatuh, ya karena licin dan kurang berhati-hati.


Kebetulan saya tidak ikut renang karena tidak bawa baju ganti, jadi Bubuky renang sama bapaknya. Sementara saya jadi bagian sie konsumsi dan foto-foto hahahaha. Lumayan banget renang disini, selain murah, kolam renangnya banyak, ada permainannya, dan boleh bawa makanan dari luar. Karena liburan kali ini adik bungsu pulang ke Ponorogo, next kesini harus rame rame lagi.

Teman-teman, ada yang sudah pernah main ke Kenjeran Waterpark Surabaya?

Monday, 3 February 2020

Suka Sambal? Berikut 5 Resep Sambel Enak, dijamin Boros Nasi

Ada yang suka sambal?berikut 5 resep sambal enak, dijamin boros nasi. Bangetttt boros nasinya...... Hahaha. Jadi buat pecinta sambal, setiap makan pasti selalu tersedia sambal. Minimal kalau nggak nemu sambal ada cabai yang siap diceklus. Diceklus??digigit gitu, tapi paling jos sih sama bakwan sayur, la la lala.. Hambar rasanya kalau makan nggak ada rasa pedas-pedasnya, ini versi orang yang doyan sambal. Tapi yang biasa aja, artinya kalau ada sambal dimakan tapi kalau nggak ada ya nggak masalah. Ya biasa aja...


Saya suka banget sambal atau rasa pedas itu setelah menikah, sebelumnya biasa saja. Kebetulan tempat tinggal suami dan keluarga besarnya ini di area gunung, sudah dipastikan orang gunung ini sukanya pedas. Masakan ibu mertua pastinya selalu pedas dan bersantan. Dulu awal-awal sempat heran pas ngerasain urap urap bikinan mertua, pedas sekali haha. Tapi setelah itu mulai terbiasa dengan makanan pedas. Jadi nagih sih hehe..

Nah, setelah menikah dan akhirnya merantau ke Batam. Dari sinilah saya mulai tahu berbagai sambal. Tentunya dari warung ke warung wkwkwk. Karena setelah menikah, mau nggak mau saya juga mulai belajar memasak. Jadi mulai pertama kali bikin sambal sendiri sampai bikin sayur dan lain sebagainya.

Kali ini saya mau sharing 5 resep sambal enak, dijamin bikin boros nasi deh. Tapi kalau mau nggak boris nadi, 1 jam atau 30 menit sebelum makan minum air putih yang banyak biar kenyang. Jadi makannya dikit deh hehe.


1. Sambal Balado Ikan Tuna
Pertama kali ngerasain sambalado atau sambal balado itu pas pindah ke Batam tahun 2011. Jadi di Batam itu banyak banget warung padang, setiap suami libur atau masuk sore pasti makan siang di warung padang. Seminggu bisa sampai 4 kali. Terus pindah ke Siak Riau makin menggila warung padangnya, 99% warung disini ya warung padang. Menu yang sering kami pesan itu salah satunya ikan sambal balado. Jadi, mulai bisa masak sambal balado itu pas tinggal di Siak, diajarin almarhum nenek pemilik kontrakan. Alhamdulillah pindah ke Jawa lumayan sering bikin menu ini.

Ohya, untuk ikannya sendiri bebas ya, paling sering sih ikan kembung, digoreng kering baru deh dicampur sama sambal baladonya.

Resep Sambal Balado Ikan Tuna
By : @hm_zwan
Bahan :
3 potong uk besar ikan tuna tongkol
Gula, himsalt, merica, kaldu jamur secukupnya
2 lembar daun jeruk

Bumbu halus kasar :
7 bawang merah
4 bawang putih
4 cabe merah besar
7 cabe rawit
1 tomat

Cara membuat :
Goreng ikan tuna, sisihkan. Tumis bumbu uleg, daun jeruk sampai tidak berbau langu. Masukkan gula, himsalt, kaldu jamur dan merica secukupnya. Masukkan ikan tuna, aduk. Jika sudah matang, angkat, sajikan.


2.Sambal Bawang
Baru tau banget sambel bawang ini setahun terakhir, wkwkwk. Itupun pas tinggal sementara di rumah ibu di Jombang. Ternyata sambel bawang ini cocok banget buat sambel penyetan, seperti ayam geprek. Aslinya tanpa tomat, tapi yang ini versi pakai tomat. Kebetulan beli iwak pe, jadi bikin penyetan iwak pe deh. Ohya, iwak pe ini sejenis ikan pari gitu.

Resep Sambal Bawang
By : @hm_zwan
Bahan :
6 bawang putih
2 cabe merah
10 cabe rawit
1 buah tomat, ukuran kecil
Himsalt secukupnya
Gula secukupnya

Cara membuat :
Goreng semua bahan kecuali gula dan himsalt, setelah matang, angkat, uleg. Tambahkan gula dan himsalt, koreksi rasa. Hidangkan dengan iwak pe. 


3. Sambal Hijau
Nah, kalau sambal hijau ini taunya ya di Batam. Kebetulan bulek (bibinya suami) kalau main ke rumah pasti bawa bungkusan ayam goreng plus sambel hijau. Selain itu, di warung padang juga sambelnya selalu sambel hijau. Sering banget dapat yang cabai hijau besarnya utuh, diceklus pas ngunyah nasi, ughhh maknyus banget.

Resep Sambal Hijau
By : @hm_zwan
Bahan :
7 bawang merah
3 bawang putih
7 cabe hijau besar
10 cabe rawit hijau
2 tomat hijau
Gula, himsalt, kaldu jamur secukupnya 
Minyak goreng
Air untuk merebus

Cara membuat :
Rebus bawang merah, bawang putih, cabe rawit, cabe hijau, dan tomat selama 5 menit, angkat, tiriskan. Uleg bahan yang sudah direbus. Panaskan minyak goreng, tumis ulekan cabe, masukkan gula, himsalt, kaldu jamur secukupnya. Jika sudah matang, angkat sajikan.


4. Sambal Udang
Inipun gara-gara di Siak, menu warung padang di Siak ini lumayan enak-enak banget. Terus disini itu udangnya besar-besar, jadi puas banget gitu haha.
Ada yang suka udang?? 

Resep Sambal Udang
By : @hm_zwan
Bahan :
300gr udang bersihkan, kucuri jeruk nipis 
Gula secukupnya
Himsalt secukupnya
Merica secukupnya

Bumbu halus :
7 bawang merah
4 bawang putih
3 cabe merah
8 cabe rawit

Cara membuat :
Tumis bumbu halus, masukkan udang, gula, himsalt, dan merica secukupnya, aduk. Jika sudah matang, angkat, sajikan.

5. Sambel Jengkol
Gaya banget beli jengkol, kirain beli seperempat kilo udah banyak. Pas dikupas kok dikit, kelihatan banget ya anak baru di dunia perjengkolan ahaha. Jadi, saya mulai kenal jengkol itu pas tinggal di Subang Jawa Barat. Itupun gara-gara beli nasi uduk di pasar, ya ampunnnn enak banget nasi uduknya dan yang bikin nagih itu ada semur jengkolnya. Enak bangetttt ternyata huhuhu... Jadi hampir seminggu sekali akhirnya beli jengkol, wkwkwk. Kata ibu kontrakan, yang saya beli ini jengkolnya masih muda,jadi masaknya nggak usah direbus,di iris terus di goreng, disambel aja. 

Okelah, akhirnya nemu resep di ig Mbk @ayudiahrespatih, karena disana jengkolnya setengah kilo, jadi saya bikinnya setengah resep. Bumbunya dikurangin, karena jengkol seperempat pas digoreng jadinya dikit, yaudah saya tambah ikan asin. Alhamdulillah,enakk... tapi bikin boros nasi heuheu.

Resep Sambel Jengkol
By : @hm_zwan
Bahan :
250 gr jengkol,itis tipis,goreng
75 gr ikan asin, goreng kering
Minyak untuk menumis
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
Gula garam secukupnya

Bumbu uleg :
3 buah cabe merah besar
2 buah cabe keriting
8 buah cabe rawit
7 butir bawang merah
3 siung bawang putih

Cara membuat :
Panaskan minyak,tumis bumbu uleg, dsin salam dan jeruk sampai wangi. Masukkan jengkol dan ikan asin. Tambahkan gula dan garam secukupnya, aduk. Koreksi rasa,angkat,sajikan.

Dari semua sambal diatas, nggak ada yang nggak boros nasi. Kalau ada sambal itu rasanya terhipnotis, nasi habis lanjut nambah lagi. Sampai perut benear-benar kenyang, ya nggak sih??.

Teman-teman, ada yang suka sambal?Biasanya bikin sambal apa?