Friday, 15 March 2019

Keseruan di Acara Reuni Syazwana 6'03 2019

Assalamualaikum..Kalau Maudy Ayunda sedang dilanda kegalauan karena harus memilih antara Stanford dan Harvad University. Maka, saya dan teman-teman alumni PP Al-Mawaddah tahun 2003 sepakat untuk mengadakan reuni di Pesantren tercinta setelah voting selama berbulan-bulan hahaha. Kelihatan deh galau ya... Dimana lagi kalau bukan di Korea alias Kota Reog Asli alias Kota Ponorogo hahaha.


Rindu terobati, iyesss. Jadi ceritanya minggu lalu, tepatnya tanggal 7,8 dan 9 Maret 2019 saya menghadiri Reuni Syazwana 6'03. Apa itu Syazwana? Syazwana adalah singkatan dari nama alumni, Syirkatuzzaimat wannajihat bil mawaddah, Alumni Pesantren Putri Al-Mawaddah tahun 2003.

Ngomongin soal reuni, kalau biasanya reuni yang sering kita lihat kan cowok cewek. Nah, karena saya dan teman-teman nyantri di Pesantren Putri, dimana semua santrinya putri, jadi yang hadir ya cewek semua. Kebayang nggak sih rempongnya emak-emak kumpul jadi satu setelah 16 tahun lamanya dipisahkan oleh lokasi hahaha. Sebenarnya ini reuni yang tidak di sengaja, tapi tahunnya sesuai dengan kesepakatan bersama. Setidaknya 3-5 tahun sekali kita mengadakan reuni akbar alumni Syazwana 6'03. Artinya nggak hanya konsulat Jabodetabek, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah atau Luar Jawa saja, tapi semua konsulat baik yang ada di dalam maupun luar negeri.

Setelah banyak pertimbangan, akhirnya reuni diadakan tanggal 7, 8 dan 9 Maret 2019 di Pesantren Putri Al-Mawaddah. Artinya jika kita mengadakan reuni di Pesantren, setidaknya harus ada kegiatan bareng santri.

Berikut beberapa kegiatan dan acara utama pada Reuni Syazwana 6'03 2019
1. Keliling Pesantren
Mungkin ini adalah momen pertama yang paling ditunggu-tunggu oleh para alumni. Salah satu alasan kenapa harus reuni di Pesantren adalah untuk nostalgia,flashback kenangan di tempat-tempat yang bersejarah. Mulai dari masjid, kamar mandi, kantin, kafetaria, tobur atau antri di dapur, berkunjung ke kampus 2 sampai jaros, bel raksasa yang ada di kampus 1.




2. Temu Kangen dengan Ustadz dan Ustadzah
Nah, ini ni yang bener-bener bikin terharu di hati jum'at pagi. Bertempat di gedung aula Khodijah, acara pembukaan Reuni Syazwana dibuka. Selain acara pembukaan, momen yang bikin nangis termehek-mehek adalah saat menyanyikan hymne Al-Mawaddah dan Oh Pondokku. Belum usai termehek-meheknya, pas acara salam salaman makin dibuat terharu. Gimana nggak ya, 16 tahun yang lalu meninggalkan Pesantren, tapi alhamdulillah para ustadz khususnya ustadzah masih pada ingat baik sebagian besar nama-nama kita, heuheu. Yang bikin heran itu wajah-wajah para ustadz dan ustadzah masih seperti dulu lho, awet cantik, muda dan semangatnya masih lama. Masya Allah, semoga beliau beliau selalu diberi kesehatan dan keberkahan, aamiin.

3. Ziarah ke Gontor dan Sowan ke Rumah Ustadz Hasan
Hari jum'at siang tepatnya setelah shalat jum'at, kami berangkat dengan satu bis dan mobil elf ke Gontor. Emang mau ziarah ke mana? Ohya,for your information, pendiri Pesantren Putri Al-Mawaddah adalah alm Ibu Sahal, istri dari pendiri Pondok Modern Gontor alm Pak Sahal. Waktu saya masih menjadi santri, anaknya bu Sahal, alm Ibu Siti Aminah Sahal menjadi Pengasuh Pesantren Putri Al-Mawaddah. Beserta suaminya, alm Bapak Muchtar. Insya Allah khusus Profil Pesantren Putri Al-Mawaddah saya tulis terpisah ya. Kebetulan makamnya berada di tengah Pondok Modern Gontor, tepat di sebelah kanan Gedung Satelit. Setelah ziarah, perwakilan dari Syazwana silaturahmi ke rumah Ustadz Hasan Sahal.


4. Sharing Session
Di hari jum'at malam, kita mengadakan sharing Session bareng santri. Yang paling membuat saya dan teman-teman alumni Syazwana senang dan terharu adalah, di acara pembukaan Ustadz Hasan hadir memberi tausiyah. Alhamdulillah.. Setelah acara pembukaan dan tausiyah selesai, lanjut ke acara sharing session.

Kali ini sharing bareng 3 alumni Syazwana, meliputi bidang Pendidikan Pesantren diisi oleh Lilik Ermawati Lc. Kesehatan dan Pengabdian Masyarakat diisi oleh dr Syilvianti, Mars. Dan yang terakhir sharing tentang content creator "Blogger",pematernya saya sendiri HM Zwan hehehe. Alhamdulillah, semua santri nggak ada yang tidur, semangat mendengar.

Alhamdulillah sesuatu, ya biar santri nggak pada ngantuk,panitia reuni menyiapkan kurang lebih 30 doorprize yang dibagikan untuk santri dan ustadzah. Alhamdulillah pada melek semua dan seru banget deh acaranya. Dan, tanpa MC Duo yang kece, Farika Salsabila dan Ila Nur Laila, apalah arti sebuah masroh, hahaha. Kalian kerennnnn.

5. Penutupan dan Bagi-bagi Doorprize
Hari sabtu adalah hari terakhir kami reuni, acara penutupan dilaksanakan setelah berkunjung ke kampus 2, tempat kami sekolah. Setelah bertemu dan salam-salaman dengan ustadz-ustadzah, lanjut nostalgia jajan ke kafetaria. Setelah itu foto bersama, lanjut kembali ke wisma tempat kami menginap untuk acara penutupan. Setelah bagi-bagi doorprize, sambutan dari para pengurus Alumni Syazwana dan langsung salam-salaman. Termehek-mehek lagi deh hahaha.
                   Bahagia dapet Tunecca

Alhamdulillah wa syukurilkah, Reuni Alumni Syazwana 6'03 tahun 2019 berjalan dengan lancar dan sukses. Dari total 178 alumni,reuni kali ini yang hadir sebanyak 70 orang belum termasuk suami, saudara dan anak-anak.




Terima kasih tak terhingga untuk Pesantren Putri Al-Mawaddah yang mau, bersedia, dengan tangan terbuka lebar dan senang hati menerima kedatangan kami kembali ke pesantren. Terima kasih untuk panitia para ustadzah dalam, panitia konsulat Ponorogo, panitia umum, pengurus Syazwan. Terakhir, Dear Syazwana... Terima kasih tak terhingga sudah datang di Reuni Akbar Syazwana 6'03 2019, kalian luar biasa keren.

2 comments: